• Twitter
  • Facebook
  • Instagram

Jumat, 18 Oktober 2013

Mahasiswa BK Unnes Raih Emas di Pimnas XXVI



Tim Program Kreatifitas Mahasiswa (PKM) Unnes yang diketuai oleh Tentrem Basuki, mahasiswa Bimbingan dan Konseling Unnes raih medali emas dalam ajang Pekan Ilmiah Mahasiswa tingkat Nasional (Pimnas) ke- 26 yang diselenggarakan di Universitas Mataram, Nusa Tenggara Barat pada tanggal 9 – 13 September 2013. Tentrem Basuki beserta timnya Arifina Nur Shofia (BK), Guruh Tri Utomo (Pendidikan Bahasa dan Sastra Jawa), dan Marsa Iman ‘Adlina (Seni Rupa) meraih medali emas untuk poster PKM pengabdian masyarakat.


Pimnas tahun ini diikuti oleh 106 perguruan tinggi dari 28 provinsi di Indonesia. Jumlah peserta mencapai sekira 2.000 mahasiswa, dan peserta mempresentasikan 400 karya ilmiah yang telah disaring dari 30 ribu karya ilmiah yang masuk untuk mengikuti seleksi Pimnas. Secara global, Unnes masuk dalam 10 besar juara dalam Pimnas ke- 26 di Mataram. Dari 19 tim PKM yang melaju ke Pimnas, Unnes memperoleh 1 medali emas, 2 medali perak, 1 medali perunggu, dan 2 juara favorit.

Semoga di tahun-tahun mendatang Unnes dapat terus menunjukkan eksistensinya dan terus berprestasi di ajang kegiatan serupa. Unnes konservasi, unggul berprestasi!

by:
bk.unnes.ac.id

0 komentar:

Kontak

Hubungi Kami


Alamat

Gedung PKM Lantai 1 Fakultas Ilmu Pendidikan, Universitas Negeri Semarang

Nomor

+62 856 4075 5770

Website

bk.unnes.ac.id